Desain Ruang Tamu Nuansa Kayu
Kita tentu sering melihat model ruang tamu dengan berbagai gaya dan ide desain, baik minimalis, atau lainnya. Salah satu perabot yang umum digunakan adalah bahan kayu, bahan kayu ini mudah didapatkan dan harganya termasuk terjangkau. Namun tentunya tidak hanya bahan kayu saja, ada material lain yang motifnya menyerupai kayu seperti wallpaper, finishing HPL, keramik motif kayu dan lainnya. Desain ruang tamu dengan nuansa kayu selalu menarik bagi orang yang menyukainya, berikut ini artikel singkat yang memberikan ide contoh dan inspirasi penggunaan elemen kayu dalam desain ruang tamu.
1 Ruang Tamu Minimalis dengan Aksen Kayu
Contoh pertama kali ini adalah model ruang tamu minimalis, gaya minimalis tentu saja sangat familiar bagi kita. Model minimalis ini disukai banyak orang karena desainnya yang simpel dan elegan. Pada desain ruang tamu di bawah ini nuansa kayu sangat menonjol karena digunakan sebagai aksen, bisa kita lihat di beberapa sisi dinding yang diberi ornamen panel kayu sehingga dinding yang berwarna putih tidak monoton.
Tidak hanya dindingnya, sofa pun juga berwarna putih sehingga aksen kayu ini terlihat cukup mencolok dan memberikan variasi pada ruang desain interior tamu minimalis yang sederhana.
2 Ruang tamu gaya etnik
Gaya etnik dikenal unik dan memiliki ciri khas tersendiri, bagi orang yang menyukainya tentu saja gaya ini dianggap sangat eksotis dan menarik. Tidak lain seperti ruang tamu gaya etnik di bawah ini yang menggunakan banyak unsur kayu di dalamnya. Bsa dilihat dari kursi dan meja yang terbuat dengan kayu jati dengan ornamen khas etnik yang unik, termasuk bingkai di atas kursi yang terbuat dari kayu yang menarik. Unsur yang banyak mengandung nuansa kayu ini sangat serasi dengan dinding yang berwarna putih elegan.
3 Ruang Tamu Nuansa Kayu ala Jepang
Jika anda pernah melihat ruang tamu dengan gaya Jepang mungkin anda akan tertarik dengan contoh gambar di bawah ini. Di negara asalnya memang penggunaan material kayu cukup banyak digunakan, termasuk pada contoh di bawah.
Lantai yang memiliki corak kayu, dengan ornamen lainnya seperti hiasan dinding vertikal yang juga terbuat dari kayu terlihat menarik. Tak luput juga perabot meja kursi dan pintu yang menggunakan bahan kayu. Adanya banyak unsur kayu ini membuat ruangan terasa natural.
4 Ruang tamu nuansa pedesaan
Seperti yang kita tahu penggunaan bahan kayu masih sering digunakan di pedesaan, namun tidak ada salahnya juga anda yang berada di kota membawa kesan pedesaan untuk ruang tamu anda. Nuansa pedesaan di kota membawa kesan unik dan menarik karena terlihat natural.
Pada contoh desain ruang tamu di bawah ini terlihat bagaimana model kursi ala desa yang sederhana dengan bahan kayu, termasuk kusen pintu bahkan juga rangka atap yang menggunakan bahan kayu di ekspos sehingga nuansa kayu nya terlihat menonjol. Dinding dan lantai ruangan terlihat biasa saja dengan warna putih dan keramik biasa, namun tampak serasi dengan berbagai elemen kayu yang ada di sekelilingnya.
5 Ruang tamu dengan ornamen kayu rustic
Berikut ini adalah contoh lain desain ruang tamu dengan nuansa kayu, uniknya kesan modern ini justru mendapatkan kombinasi yang unik berupa motif kayu yang natural di dinding belakang. Motif kayu pada dinding ini terkesan rustic, seperti tidak di finishing dengan sempurna dan terlihat natural. Namun justru dengan begitu menghadirkan kesan yang unik dan berbeda. Sementara ada beberapa perabot yang menggunakan perpaduan bahan kayu dan besi, yang membuat nuansa ruang tamu ini juga terlihat sedikit industrial.
6 Ruang tamu denga perabot kayu sederhana elegan
Desain minimalis dengan perabot yang sederhana tetap selalu menarik, seperti contoh pada gambar di bawah ini. Kita bisa melihat model kursi minimalis dengan bahan kayu yang mempunyai bantalan warna putih dan terlihat elegan.
Perpaduan unsur kayu dan desain minimalis yang sederhana nampak serasi. Bingkai yang terbuat dari kayu, dan perabot lainnya seperti meja kursi memiliki motif kayu yang serupa, sehingga nuansanya terlihat rapi, simple atau tidak terlalu banyak motif, dan tentunya terlihat elegan.
Itulah tadi beberapa contoh ide desain ruang tamu dengan nuansa kayu, semoga bisa memberi inspirasi bagi anda.